Mengakhiri tahun 2015 yang sebentar lagi akan usai, tim The Bride Dept ingin mengulas kembali pernikahan – pernikahan inspiratif yang digelar oleh beberapa selebritas di Indonesia. Lima diantaranya cukup menyita perhatian dari para brides to be dan menjadi inspirasi bagi mereka. Berikut adalah top 5 celebrity weddings yang pernah diliput oleh tim The Bride Dept.
1. Pernikahan di Hutan Pinus ala Andien dan Ippe
- Photo Courtesy of The Portrait Photography
- Photo Courtesy of The Portrait Photography
Semua yang melekat dari diri Andien memang selalu menarik untuk disimak. Mulai dari suaranya yang indah, gaya fashionnya maupun cerita – cerita travelling bersama Ippe, suaminya. Tidak hanya itu, pernikahan Andien yang digelar pada bulan April yang lalu juga menyita perhatian banyak orang. Andien yang merupakan penyanyi tersohor di negeri ini ternyata memilih untuk tidak mengundang banyak tamu seperti kalangan seleberitas pada umumnya. Venue yang dipilih pun sangat cantik yaitu Pine Forest Camp, Lembang. Bayangkan saja mereka melakukan akad nikah dengan dikelilingi pohon pinus, semilir angin pegunungan, suara – suara daun yang bergesekan serta kicauan burung, sangat indah bukan? Belum lagi ditambah dengan detail dekorasi bernuansa vintage yang sangat cantik. Setiap detailnya memiliki personal touch yang membuat pernikahan tersebut selalu diingat oleh mereka yang hadir maupun mereka yang mengikuti ceritanya melalui web The Bride Dept.
2. Intimate Wedding of Sarah Sechan dan Neil Furuno
Wedding is all about LOVE, not the dress, the suit, the bling, the VIPs attending, or how much money spent on the party. Begitulah pesan dari Sarah Sechan saat ditanyakan mengenai pernikahannya yang dilakukan di Cityhall, US. Walaupun menggelar pernikahan di Amerika, Sarah tidak ketinggalan untuk memberikan nuansa Indonesia dalam acara pernikahannya seperti Souvenir berupa pouch batik yang berisi Teh dari Slawi. Semua hal dalam pernikahan Sarah sungguh sangat simpel namun cantik dan berkesan. Di pernikahannya ini juga, Sarah pertama kali mencoba make up dan pasang bulu mata sendiri!
3. Beach Wedding of Ringgo dan Sabai
- Photo Courtesy of The Uppermost Photography
Di film Jomblo memang keadaan Ringgo cukup mengenaskan karena Ringgo berperan sebagai jomblo abadi alias pria single yang tidak laku – laku. Namun tidak demikian dengan kisah cintanya bersama Sabai. Tidak hanya kisah cintanya yang indah namun pernikahan intimate mereka yang mereka gelar di Villa Phalosa Bali juga tidak kalah cantiknya. Pernikahan dengan konsep rustic yang dipadu dengan tema kelautan dengan pilihan warna biru navy, putih, peach dan coral membuat area pantai menjadi begitu sangat menawan. Tak heran mereka menjadi inspirasi bagi para brides to be yang ingin mengadakan pernikahan dengan konsep beach wedding.
4. The Wedding of Vania Larissa and Wilson Pesik
- Courtesy of Terralogical
- Courtesy of Terralogical
Pernikahan mereka yang diadakan di Alila Villas Uluwatu memang sangat berkesan. Dengan tema romantic and rustic elegance yang terinspirasi dari blog Style Me Pretty, mereka berhasil menyulap venue menjadi sangat indah dan cantik. Satu hal lagi yang membuat cerita pernikahan mereka menjadi tidak terlupakan adalah kisah saat dimana Wilson melamar Vania. Wilson secara khusus mengajak Vania menaiki helikopter dan proposal dilakukan di atas ketinggian Mount Tutoko Glacier, New Zealand yang diselimuti salju.
5. Traditional Javanese Wedding of Chacha Frederica and Dico Ganinduto
Pernikahan yang kental dengan adat Jawa ini juga cukup menyita perhatian para brides to be. Tidak hanya Chacha yang tampil cantik dengan riasan paes ageng dan dan paes Solo basahan namun dekorasi yang bernuansa hijau juga memberi kesan yang dalam pada pernikahan mereka. Tidak hanya itu, bridesmaid yang merupakan para sahabat Chacha juga berhasil mencuri perhatian dengan kebaya kutu baru yang tradisional namun dengan sentuhan modern.
Sangat inspiratif! Begitulah kesan tim The Bride Dept untuk kelima pernikahan yang telah kami liput pada tahun ini. Semoga kedepannya kami dapat menambah lagi artikel – artikel yang dapat menginspirasi para brides to be untuk dapat menggelar pernikahan yang indah dan berkesan seumur hidup. Happy New Year!