Tas dan sepatu rasanya akan selalu menjadi dua produk incaran perempuan apalagi perempuan yang akan menikah. Tentu saja biasanya hal ini menjadi incaran karena tas dan sepatu ini akan menjadi barang seserahan pernikahan dari calon suami ke dirinya. Nah, tapi kebanyakan para perempuan juga suka bingung, tas dan sepatu apa sih yang cocok untuk seserahan ini.
Kebetulan beberapa waktu lalu team The Bride Dept bertemu dengan team Rodo Indonesia dan ternyata mereka baru mengeluarkan koleksi terbaru mereka yaitu Rodo Fall Winter 2015. Koleksi ini mengedepankan design yang klasik sehingga tidak akan lekang dimakan waktu. Ingat ya, untuk barang seserahan jangan membeli hanya karena trend saja. Pilihlah produk yang klasik sehingga bisa dipakai hingga bertahun-tahun lama. Salah satu hal lain yang kami sukai dari Rodo adalah kualitas bahan dan detail yang mereka gunakan juga adalah yang terbaik sehingga tidak perlu ragu akan ketahanannya.
Rodo sendiri adalah brand yang sudah berdiri sejak tahun 1956 oleh Romualdo Dori. Dengan fokus untuk menjadi brand bagi wanita yang sophisticated, Rodo menjadi favorit dari banyak selebritis termasuk di Indonesia seperti Dian Sastrowardoyo!
Nah, mengenai koleksi Rodo Fall Winter 2015, ada beberapa yang menjadi favorit kami dan patut direkomendasikan untuk menjadi barang seserahan pernikahan mu!
1. Rose Pearl Soft Box Clutch
Salah satu alasan mengapa clutch pesta ini menjadi favorit adalah karena warnanya yang klasik dan netral sehingga cocok untuk digunakan dengan baju pesta warna apapun yang kamu miliki.
2. Woven Paris Bag
Meskipun kebanyakan calon pengantin memilih clutch untuk barang seserahan pernikahan, sebenarnya tas sehari-hari seperti ini juga bisa menjadi pilihan lho! Don’t you just love the woven texture?
3. Pink Mini Boule
Can you believe how beautiful is this pink clutch? Selain warnanya yang cerah dan menyegarkan, modelnya yang flirty pun membuat tas ini pantas menjadi salah satu barang seserahan pernikahan mu!
4. Crystal Satin Clutch
Walaupun terlihat simple, tapi clutch dengan hiasan swarovski dan juga payet ini sangat cocok untuk kamu gunakan ke pesta ataupun formal event lainnya.
5. Golden Open Toe Sandal
Ya, sepatu dengan warna emas ini juga sangat mewah dan klasik sehingga harus ada list barang seserahan pernikahan kamu lho!
Semua items ini bisa kamu dapatkan di Rodo Store yang berlokasi di Plaza Indonesia Level 1 Unit 80!