Today we are back with Bridal Bouquet Recipe! Kali ini The Bride Dept berkolaborasi dengan Yulika Florist! Do you girls know Yulika Florist? Florist ini merupakan salah satu florist yang sudah senior lho di Jakarta dan tentu saja memiliki jam terbang yang tinggi! Mereka sudah memulai bisnis ini sejak tahun 1985 dan ternyata mereka memiliki kebun bunga sendiri. Jadi kualitas bunganya passti sudah tidak perlu diragukan lagi! Bridal Bouquet Recipe kali ini mengambil tema movie. Mengapa movie? Karena banyak para calon pengantin yang ingin memasukkan part of their personality melalui bouquet bunganya dan salah satu dengan memberikan sentuhan film favoritnya. Hari ini, kami berkolaborasi dengan membuat bouquet bunga dengan tema “Fifty Shades of Grey”!
Sesuai dengan namanya, bouquet “Fifty Shades of Grey” ini memadukan berbagai macam bunga dengan tone berwarna abu-abu, putih dan hitam. Jessica, flower designer dari Yulika Florist memilih bunga yang memiliki kesan sedikit maskulin seperti succulent, silver dollar dan ammi. Kalau kamu perhatikan succulent memang sedang menjadi trend bunga pada hand bouquet akhir-akhir ini. Bukan saja karena memiliki bentuk yang unik, tapi juga karena mereka tahan pada cuaca yang panas sehingga tidak mudah layu! Cocok sekali kan untuk pernikahan di Indonesia? Untuk mempertahankan kesan bridal, maka Jessica pun memilih bunga cotton yang soft dan fluffy, hydrangea yang memiliki arti “heartfelt emotions” dan carnation yang memang merupakan salah satu bunga yang identik dengan pernikahan dan cinta.
Untuk menambah keunikan bridal bouquet ini, Jessica juga mengaplikasikan beberapa mutiara imitasi ke keseluruhan penampilan bouquet ini. See? Kamu tidak harus selalu menggunakan bros untuk aksesoris pada bouquet mu. Rangkaian mutiara imitasi seperti ini ternyata juga cantik lho!
Bridal bouquet yang unik kan? We are sure that this is going to be one bridal bouquet that you and your guests won’t forget!