Kamu dan pasangan sedang merencanakan bulan madu, tapi merasa bosan dengan pilihan hotel yang itu-itu saja? Ingin merasakan sesuatu yang unik atau membuat bulan madu jadi makin berkesan? Nah, kalian dan pasangan bisa mencari rekomendasi hotel unik untuk menambah kesan dan cerita selama bulan madu! Selain itu, hotel-hotel unik ini juga tentunya memiliki fasilitas yang menarik lho! Penasaran? Simak hotel unik di Indonesia untuk honeymoon yang bisa kalian jadikan rekomendasi di sini!
Padjajaran Skylodge Purwakarta
Photo : Skylodge Indonesia
Kamu dan pasangan menyukai kegiatan alam? Atau suka mendaki gunung? Nah, ini bisa jadi salah satu destinasi menarik untuk dikunjungi! Hotel gantung pertama di Indonesia ini bisa jadi pilihan sempurna. Padjajaran Skylodge Purwakarta terletak di ketinggian 500 meter tebing Gunung Parang, Purwakarta, Jawa Barat. Untuk saat ini, hanya ada satu kamar saja Brides sehingga cocok banget buat kalian yang ingin berbulan madu. Tapi, tenang! Fasilitas yang ada di kamar juga sudah sangat lengkap dan memadai! Kalian akan dibekali HT untuk bisa berkomunikasi dengan pemandu di wilayah sekitar. Menarik bukan?
Mara River Safari Lodge
Photo : Mara River Safari Lodge
Rekomendasi hotel unik lainnya cocok untuk kalian para animal lovers! Kalian bisa menikmati sensasi menginap bersama para zebra dan badak di Mara River Safari Lodge, Bali. Setiap hunian di hotel ini memiliki teras dan balkon terbuka yang menghadap langsung ke arah taman. Dimana kalian akan disuguhkan pemandangan menarik langsung dari tempat jerapah, zebra, badak, dan kijang yang hidup bebas. Namun, tak perlu takut karena keamanan di sini sudah sangat terjaga!
Bambu Indah Resort
Photo : Bambu Indah Resort
Satu hal yang akan membuatmu terkejut saat memasuki kamar di Bambu Indah Resort adalah lantai kamar yang beralaskan kaca! Kalian akan langsung melihat pemandangan berupa ikan dan udang yang ada di dalam kolam tambak. Selain itu, kamu dan pasangan juga bisa mencoba resort layaknya rumah pohon. View keindahan alam yang sejuk sudah pasti membuat bulan madu kalian jadi makin romantis! Hotel ini juga sangat ramah lingkungan karena semua fasilitasnya terbuat dari bambu dan kayu!
Misool Eco Resort
Photo : Misool Resort
Tidak hanya Pulo Cinta Eco Resort yang dibangun di atas laut, Misool Eco Resort juga merupakan salah satu resort indah yang berdiri di atas lautan. Kalian dan pasangan bisa menghabiskan waktu dengan nyaman di hotel ini seperti seorang bajak laut lho Brides! Selain itu, jika kamu sedang beruntung, kalian juga bisa melihat hiu di di sekitar kamar hotel! Wah, pasti akan menjadi pengalaman tak terlupakan!
Safari Lodge Caravan
Photo : Safari Resort
Ingin merasakan sensasi menginap di caravan seperti sedang berada di New Zealand? Tenang saja tak perlu jauh-jauh Brides karena di Indonesia sudah memilikinya! Kamu bisa merasakan pengalaman seru di Safari Lodge Caravan, Bogor. Tempat menginap yang menggabungkan konsep adventure dan luxury sekaligus karena meskipunmenggunakan mobil caravan, tapi kamar yang tersedia sangat nyaman! Selain itu, kalian juga bebas menikmati suasana keluar masuk Taman Safari, loh!
Wah, ternyata Indonesia punya banyak sekali pilihan hotel unik dan menarik ya! Dari deretan rekomendasi hotel unik di Indonesia untuk honeymoon ini, mana yang membuat kamu dan pasangan jatuh cinta?