Merayakan hari paling membahagiakan rasanya kurang lengkap kalau tidak disertai something special, misalnya parfum yang khusus kamu gunakan untuk hari pernikahanmu. Tidak ada salahnya untuk menggunakan parfum yang berbeda dengan yang biasa kamu gunakan sehari-hari, lho. Untuk memilih jenis parfum yang cocok untuk hari pernikahan kamu nanti, kamu bisa memilih parfum yang sesuai dengan karakter kamu. Kalau parfum yang kamu gunakan sesuai dengan karakter kamu, penampilan kamu tentunya akan semakin sempurna. Mau kan? Nah, simak beberapa pilihan parfum yang The Bride Dept sudah rangkum di bawah ini ya!
Classic Girl
- Sumber gambar: Smelly Cat
Kalau kamu memiliki style yang timeless dan cenderung mencari sesuatu yang sederhana tetapi tetap elegan untuk pernikahanmu, parfum yang cocok untuk kamu adalah Forever Vera dari Vera Wang. Dengan wangi bunga yang lembut, parfum ini cocok dengan kepribadian kamu yang sederhana.
The Charmer
- Sumber gambar: Fragrantica
Ceria. Hangat. Kerap menjadi pusat perhatian. Kalau kamu merasa tiga hal itu mendeskripsikan diri kamu, maka parfum yang cocok untuk kamu adalah parfum yang menawarkan wewangian fresh dengan perpaduan buah-buahan seperti citrus. Contoh parfum yang cocok untuk kamu adalah Untold Eau Fraiche dari Elizabeth Arden. Aromanya yang segar cocok untuk kamu yang penuh semangat.
Femme Fatale
- Sumber gambar: Duty Free Hunter
Apakah kamu termasuk perempuan yang memiliki aura misterius sekaligus menggoda? Jika ya, Midnight Romance dari Ralph Lauren adalah pilihan yang cocok untuk kamu. Parfum ini memiliki wangi yang sangat menggoda sebagai hasil percampuran bunga melati dengan black vanilla. Menarik ya? Bisa mengimbangi karakter kamu yang misterius nih, brides.
Ms. Chic
- Sumber gambar: Fragrantica
Karakter yang periang dan selalu tampil chic biasanya cenderung memperhatikan detail pernikahan yang juga chic dan bisa memukau para tamu undangannya. Parfum yang cocok untuk karakter ini adalah parfum yang menawarkan wangi manis dikombinasikan dengan bunga-bungaan, misalnya Walk On Air dari Kate Spade.
Trendsetter
- Sumber gambar: Flaunt Me
Bercita-cita untuk melangsungkan pernikahan dengan konsep yang lain daripada yang lain, itulah seorang trendsetter. Karakternya yang cenderung ingin selalu tampil menonjol dan berbeda di antara orang-orang cocok dengan parfum yang menawarkan wangi bunga dominan seperti La Nuit Trésor by Lancome. Wangi parfum ini bisa ‘meracuni’ orang-orang di sekitar kamu, sama seperti karakter kamu yang menginspirasi.
Globetrotter
- Sumber gambar: Fragrantica
Senang bertualang dan tidak takut untuk mencoba hal baru yang menantang? Berarti kamu termasuk globetrotter. Karakter ini cenderung memilih wedding venue yang unik dan eksotis seperti gunung atau pantai. Sudah sewajarnya parfum yang kamu gunakan pada hari bahagiamu juga menawarkan eksotisme yang sama, seperti L’lle Au Thé dari Annick Goutal. Perpaduan wangi tehnya ringan, namun sangat eksotis. Kamu pasti menyukainya.
Satu hal yang perlu kamu ingat juga nih, brides, kalau kamu memilih parfum yang tepat, mood kamu juga pasti akan jadi lebih positif. Jadi, jangan salah pilih parfum ya!