Brides, situasi sekarang ini memang tidak bisa ditebak dan membingungkan, tapi bukan berarti hal indah tidak bisa hadir di tengah-tengah ketidakpastian. Seperti cerita Aghnia dan Syahid yang tetap berusaha melangsungkan acara lamaran di tengah pandemi dengan menerapkan protokol kesehatan yang berlaku.
Aghnia dan Syahid melangsungkan acara lamaran di Bumi Sangkuriang dengan adat Palembang. Aghnia terlihat anggun dengan balutan nuansa berwarna biru lengkap dengan songket, dan Syahid mengenakan teluk belanga dengan songket khas Palembang.

“Saat lamaran, aku deg-degan banget! Pas acara dimulai dengan alunan lagu Gending Sriwijaya, aku makin deg-degan, tanganku dingin. Saat aku masuk ke tempat acara, didampingin ke-5 temanku, Syahid langsung mengungkapkan maksud dan tujuannya, di situ dia berlutut dan bertanya, ‘Aghnia, will you marry me?’, dan aku tersipu malu sampai jadi blank, dan alhamdulillah aku jawab ‘i do’ dan itu jadi momen indah yang selalu aku kenang.” cerita Aghnia.

Syahid sebenarnya senior Aghnia yang terpaut 3 tahun dan belum pernah bertemu langsung di kampus. Tapi, tiba-tiba di tahun 2018 lalu Syahid mencoba pendekatan lewat chat selama 1 bulan sampai akhirnya mereka janjian untuk ketemu, dan saat ketemu, mereka merasa sangat nyambung.
“Susah banget sebenarnya minta izin ke orang tuaku untuk ketemu Syahid, sampai akhirnya pertama kali ketemu tuh aku ditemenin sama Mama, jadi di hari pertama kita ketemu, Syahid langsung kenalan sama orang tuaku.” cerita Aghnia.

Sejak awal ketemu, Aghnia memang sudah merasakan chemistry dengan Syahid. Terlebih lagi saat menjalani hubungan, banyak perilaku kecil Syahid yang menunjukan kepeduliannya dengan Aghnia yang membuatnya semakin yakin dan memulai mempersiapkan kehidupan berdua sejak masih berpacaran. Sejak sebelum lamaran, mereka sudah mempersiapkan kehidupan setelah menikah, termasuk tempat tinggal dan kendaraan.
“Mungkin sama seperti pasangan lain, biaya jadi salah satu hal yang krusial banget. Tapi, buat aku dan Syahid, pandemi ini jadi berkah untuk hubungan kita berdua, jadi kita bisa meminimalisir jumlah tamu, dan bisa fokus ke yang lain.” tambah Aghnia.
Mengingat mereka melangsungkan acara di tengah pandemi, hal yang paling penting dan selalu jadi fokus adalah kesehatan dan kebersihan. Mereka selalu make sure ke vendor katering untuk memastikan kebersihan semua perlengkapan makan dan juga keamanan para chef dan staff-nya, serta memastikan untuk melangsungkan acara yang sesuai dengan protokol kesehatan.
Tips untuk brides to be,
Ekstra jaga kesehatan saat mengadakan acara di tengah pandemi. Pilih tamu dengan selektif, minimalisir tamu dari luar kota atau tamu yang suka bepergian untuk meminimalisir penyebaran COVID-19. Kita juga concern banget soal vendor, kita milih yang menerapkan protokol kesehatan dan memilih venue yang sirkulasi udaranya bagus. Pastiin juga semua elemen tamu, vendor dan semuanya menerapkan protokol kesehatan.

List Vendor:
WO: @mazayaweddingorganizer
Attire: @malikmoestaram
MUA & hairstylist: @viviweddingmakeup & @kiagus_thamrin
Photographer: @qka.attamimi & @nesnumoto
Bouquet: @flowertific
Jewelry: @miss_mondial
Decoration: @ratudecorationbandung
Music and sound: Purwacaraka Music Studio
Tema Warna : Light Goldenrod, Mint Green, Pale Blue, Pink, White
Top 3 Vendor Details:
-
- Malik Moestaram. Aku memang udah langganan banget sama Malik Moestaram karena bagus banget dan selalu sesuai keinginan! Apalagi di acara lamaran ini, Om Malik betul-betul membuat busana sesuai dengan keinginan aku bahkan hingga detil kecil! Semua bahan dan detil yang dipakai ditanyakan terlebih dahulu ke aku apakah aku suka atau tidak. Pokoknya the best banget deh!
- Nesnumoto. Suka banget sama nesnumoto! Hasilnya lumayan cepat dan pastinya aesthetic banget! Ketika akan dilakukan pemotretan, ada pengarah gaya juga loh. Jadi buat yang suka mati gaya tenang aja karena orangnya friendly banget dan mencoba memberikan gaya-gaya yang kekinian. Seru banget deh pokoknya!
- Mazaya Wedding Organizer. WO itu ngebantu banget sih di acara. Kebayang kalo gak ada WO pasti chaos banget!! Mazaya ini ngebantu banget dan helpful banget! Waktu acara hari H juga semua rapih, ganteng, dan cantik banget! Bajunya kompak dan profesional banget. Bahkan waktu kita semua sibuk, WO mau bantuin handle adik aku yang masih kecil. The best the pokoknya!