Perpaduan tema modern dan tradisional pada pernikahan pasangan ini memberikan tampilan yang romantis. Venue dengan konsep semi outdoor yang menjadi favorit Aliza dan Vero tentu saja menjadikan suasana makin intimate. Simak cerita romantic fairytale wedding Aliza & Vero selengkapnya di sini!
Konsep Lamaran
Untuk acara lamaran, kami berdua memilih venue Plataran Dharmawangsa untuk mendapatkan kesan klasik tradisional. Apalagi venue ini memang sudah menghadirkan tampilan Jawa yang kental. Kami menggunakan dekorasi tradisional dari ornamen-ornamen Jawa yang dipadukan dengan bunga anggrek bernuansa lilac. Dekorasinya sendiri, kami percayakan kepada tim Jumah Cenik. Pilihan busana yang dikenakan Aliza dibuat serasi dengan konsep keseluruhan yaitu lilac.
Konsep Pernikahan
Kami melangsungkan dua acara di dua kota yang berbeda. Tentunya setiap acara memiliki konsep masing-masing namun temanya tetap yang menunjukkan karakter dan selera kami berdua. Sejak awal, Aliza dan Vero memang ingin memilih venue semi outdoor untuk acara pernikahan mereka ini.
Prosesi Adat Sunda
Pada prosesi akad nikah, Aliza & Vero mengusung tema adat Sunda yang dilanjutkan dengan acara makan malam bersama keluarga serta kerabat dekat. Untuk akad nikah ini, tema modern classic romantic dengan dominasi warna biru dan putih jadi pilihan mereka. Kami mempercayakan Elior Design untuk merancang dekorasi akad ini. Venue kami yaitu Manor Andara memang memiliki palet putih memberikan tampilan yang elegan. Jamuan makan malam yang digelar di area garden menampilkan suasana romantis lewat lampu gantung yang digunakan. Menu khas Indonesia pun jadi pilihan untuk membuat kesan tradisional semakin kental.
Fairytale Wedding Reception
Untuk resepsi, Aliza dan Vero memilih Bali sebagai tempat acara mereka dilangsungkan. Acara dimulai dengan pre-dinner cocktails by the beach, suasana pantai yang indah membuat acara makin intimate. Kemudian dilanjutkan dengan makan malam bersama para tamu undangan. Konsep dreamy fairytale wedding begitu terasa lewat pemilihan dekorasi bunga berwarna klasik yang elegan. Penggunaan chandelier menambah sempurna tampilan keseluruhannya. Beragam menu menarik dari mulai menu tradisional hingga internasional tersaji melengkapi acara resepsi kami. Terakhir, fireworks melengkapi first dance Aliza & Vero yang begitu romantis.
Make Up & Hair Do
Pada momen akad nikah, Aliza mempercayakan riasannya kepada Kirana Fary untuk memberikan tampilan yang anggun dan elegan. Selain itu, Aliza pun sudah berkali-kali melakukan make up dengan Kirana. Untuk make up sendiri, Aliza memilih riasan yang natural dan flawless. Karena tema akad nikah ini menggunakan adat Sunda, maka Aliza pun menyempurnakan penampilannya dengan menggunakan Siger dan aksesori lengkap dari Ayung Berinda. Sedangkan untuk riasan resepsi, ia memilih Rhay David untuk menampilkan riasan simple flawless elegan yang cocok digunakan di acara outdoor.
Rancangan Busana
Busana yang dikenakan oleh Aliza saat resepsi adalah kebaya biru dengan aksen gold rancangan Studioboh. Suka sekali dengan desain yang dibuat oleh Mba Penny dan Aliza pun mempercayakan sepenuhnya kepada beliau untuk mendesain busananya. Aliza mengaku hanya meminta kebayanya tidak terlalu panjang dan menjuntai agar lebih mudah untuk bergerak. Karena kami akan banyak mingle dengan tamu, selain itu agar tetap nyaman digunakan di venue kami yang memang semi outdoor. Back details-nya begitu cantik dan mencuri perhatian!
Sedangkan untuk resepsi yang bertema modern, Aliza mengenakan dress rancangan Tanzilia.id dengan tampilan klasik minimalis. Desain A-line bermaterial silk dengan potongan side slit memberikan kesan yang elegan. Ditambah sheer lace bodysuit yang membuat busana ini makin glamor!
Foto Prewed
Pasangan Aliza dan Vero pun tak ketinggalan mengabadikan sesi prewed mereka dalam tiga tema berbeda. Tema pertama yang digunakan adalah civil wedding. Kedua, kami tampil dengan mengenakan kimono yang fotonya diambil di Kyoto, Jepang. Foto ini kami ambil sembari liburan untuk menghilangkan penat dalam mempersiapkan pernikahan. Dan yang terakhir kami memilih tema kasual. Foto kami diambil oleh Gilbertrhezap, sejak awal kami sudah jatuh hati dengan hasil karyanya. Kebetulan jadwalnya pas, jadi kami merasa sangat beruntung. Hampir seluruh foto kami bergaya candid, dan pemotretan ini berlangsung dengan seru!
Prosesi Pra-Nikah
Menjelang hari pernikahannya, Aliza menggelar pengajian yang dilangsungkan di kediamannya. Acara ini tentunya dihadiri oleh keluarga dan kerabat dekat Aliza. Untuk momen pengajian ini, Aliza pun nampak memesona dengan tunik bernuansa pink yang elegan. Detail bordir dan payet yang digunakan menjadikan tampilan semakin memukau. Riasan yang flawless tentunya membuat penampilan Aliza kian anggun dan memukau.
Pernikahan Impian
Awalnya Aliza dan Vero hanya sebatas teman, namun kami selalu saling mencari satu sama lain jika salah satunya tidak ada. Dan tenyata kita memang berjodoh! Untuk mewujudkan pernikahan impian ini, awalnya tentu kami berdiskusi terlebih dahulu dengan kedua keluarga. Kami meminta izin kepada orang tua untuk menyelenggarakan pernikahan yang intimate. Karena sejak awal, baik Aliza maupun Vero tidak ingin pernikahan yang ramai dan diselenggarakan di gedung. Setelah orang tua menyetujuinya, semua proses pernikahan kami sangat mudah dan menyenangkan.
Jika ditanya konsep apa yang disukai, kami menyukai tema tradisional maupun modern. Sehingga kami menggunakan kedua tema tersebut di acara pernikahan kita. Ada hal menarik pada resepsi pernikahan Aliza & Vero ini lho Brides! Menurut pihak Wedding Organizer mereka, pernikahan ini memiliki rekor bridesmaid dan groomsmen terbanyak! Untuk team brides ada 11 orang sedangkan groomsmen ada 17 orang, seru sekali bukan?
Top 3 vendor dalam momen romantic fairytale wedding Aliza & Vero:
Wedding Organizer : Oliven Wedding
Attire : Studioboh
Decoration : Sweetbella Project
Terima kasih kepada seluruh vendor yang membuat acara kami jadi lebih sempurna!
Venue Akad : Manor Andara
Venue Resepsi : The Royal Santrian Bali
Wedding Organizer : Oliven Wedding
Photographer & videographer : Kairos Works, Amor Photoworks
Prewed Photographer : Gilbertrhezap
Dekorasi Akad : Elior Design
Dekorasi Resepsi : Sweetbella Project
Attire Pengajian, Akad & After Party : Studioboh
Attire Resepsi : Tanzilia.id
Make Up Akad : Kirana Fary
Make Up Resepsi : Rhay David
Aksesori Akad : Ayung Berinda
Nails : Carissa Nails
Catering Akad : Akasya Catering