Silver and Blue Engagement at Rumah Polonia

By Friska R. on under The Engagement

Vendor That Make This Happened

Engagement Reception

Venue Rumah Polonia

Event Styling & Decor Classy Decoration

Photography Fotologue

Kebaya Vera Kebaya

Make Up Artist Yoga Septa

Seserahan Rose Arbor

Catering Al Jazeerah

Perkenalan antara Cica dan Bilma diawali di tahun 2006 ketika Cica baru berkuliah di Fakultas Hukum Universitas Indonesia, sedangkan Bilma adalah senior Cica di kampus. Ternyata setelah mengobrol, Cica baru tahu bahwa Bilma adalah sahabat dari mantan pacarnya. Di tahun 2011, mereka dipertemukan kembali di tempat kerja yang sama dan hubungan mereka menjadi semakin dekat. Namun hubungan mereka hanyalah sebatas teman karena Cica juga masih memiliki pasangan.

Pada tahun 2013, Bilma memutuskan untuk melanjutkan studi ke Amerika dan di saat yang sama, Cica juga baru putus dari mantan pacarnya. Semenjak itu, komunikasi mereka menjadi semakin rutin via LINE dan video call. Sepulangnya Bilma dari Amerika, mereka pun meng-upgrade hubungan sahabat menjadi sepasang  kekasih. “Aku ngga pernah menyangka kalau ternyata sahabat jadi pacar itu enaknya banyak banget ya! Aku merasa aku bisa menjadi diriku sendiri dan dia juga sudah mengerti aku,” cerita Cica.

Cica mengaku bahwa Bilma tidak pernah melontarkan pertanyaan spesifik mengenai pernikahan, tetapi Bilma memang pernah menanyakan mengenai keseriusan Cica mengenai hubungan mereka. Melihat Cica yang sudah serius, Bilma pun tidak lupa meminta izin kepada Ibu dan adik Cica.

Untuk acara lamaran ini, Cica dan Bilma tidak mengangkat adat tertentu tetapi mereka memasukkan Roti Buaya karena Cica berasal dari Betawi dan kue timpan karena Bilma yang memiliki darah Aceh. Sedangkan untuk dekorasinya, Cica memilih kombinasi warna biru dan silver, tetapi ditambahkan warna putih sebagai pemanis. Tantangan terbesar dalam persiapan acara ini adalah masalah waktu. “Aku dan Bilma sama-sama bekerja dan tipe kerjaan kami yang tidak bisa pulang jam 5 teng, sehingga kami berdua harus pintar-pintar mengakali di sela-sela jam kerja atau ketika weekend,” curhat Cica.

Pemilihan makanan pada acara lamaran Cica dan Bilma ini pun terbilang cukup unik. Mereka mengombinasikan makanan Arab, seperti nasi briyani,nasi mandi, dan bahkan jus kurma dan juga jajanan asli Indonesia, seperti bakwan malang atau dimsum. “Makanan Arab-nya aku pesan dari Al-Jazeerah, kebetulan beliau adalah pemilik restorannya, jadi kita memang selalu memesan catering dari sana,” lanjut Cica.

“Sebenarnya acara lamaranku ini awalnya tegang banget! Keluarga Bilma sudah tiba di Rumah Polonia dari jam setengah 7 sore, sedangkan keluarga aku belum pada datang, padahal acara dimulai jam 7 malam!” kenang Cica lagi.

Namun ternyata hal tersebut tidak menghalangi jalannya acara. Mereka pun memulainya dengan speech dari ayahnya Bilma yang sempat menangis terharu. Speech tersebut juga disambut oleh perwakilan dari keluarga Cica dan mereka juga mendoakan Papa Cica yang sudah meninggal di tahun 2012 silam. “Sempat sedih juga karena Papa tidak hadir di acara ini. I really wish he was there,” ungkap Cica.

Untuk membuat acara lamaran ini lebih meriah, mereka menghadirkan organ tunggal. Tetapi setelah diusut, ide organ tunggal itu datang dari Mama-nya Cica yang terhasut dari pihak catering! Tetapi hal itu malah membuat acara semakin heboh karena semua tante-tantenya Cica ikut menyanyi!

Top five vendors pilihan Cica adalah

1. Al-Jazeerah

Karena makanannya enak dan orang marketingnya juga sangat helpful ke mamaku.

2. Fotologue

Hasil fotonya ok. Mas Dimas juga selalu cepat tanggap kalau aku hubungi. Fotologue juga cepat banget kasih hasil2 foto lamarannya.

3. Rose Arbor

Mba Dita dari Rose Arbor juga cepat tanggap kalau aku hubungi. Aku mempercayakan sepenuhnya hasil dekor seserahan dan hasilnya ok banget.

4. Yoga Septa

Makeup nya Mas Yoga aku suka banget! Natural, ga berlebihan dan nyaman sekali kayak ga pakai topeng.

5. Vera Kebaya

Memang details kebayanya Mba Vera tuh bagus bgt. Mba Vera atau asistennya juga selalu usahakan datang utk pakein kebaya.

Cica juga memberikan 3 tips untuk para pasangan yang sedang mempersiapkan lamarannya

1. Walaupun ini hanya acara lamaran, tapi riset2 vendor itu penting. Dan saranku, kamu harus bertemu dengan calon-calon vendor tersebut karena sebenarnya foto-foto di social media dan rekomendasi keluarga itu tidak cukup. Kamu harus tahu bahwa kamu nyaman atau tidak dengan vendor-vendor ini.

2.  Pasrah! Dengan berpasrah, kita jadi tidak mudah stress. Kalau terlalu dipikirin, pasti akan ada yang kurang.

3. Kesuksesan acara memang penting, tetapi yang terpenting adalah lamaran pihak cowok harus diterima oleh pihak cewek hehe.