Meet The Expert
Meet the Expert : Magic Makeup ala Tisya Azzahra
By The Bride Dept | 26 Feb 2024

Riasan wajah yang menawan dari tangan seorang Tisya Azzahra membuat tampilan jadi makin istimewa! Apalagi untuk tampil di hari pernikahan! Ingin tahu bagaimana awal mula seorang Tisya Azzahra menekuni dunia makeup? Simak selengkapnya di sini yuk!

Apa arti make up untuk seorang Tisya Azzahra?

Makeup itu buatku seperti magic. Dengan makeup, seseorang bisa mendapatkan kepercayaan diri, dan itu dapat membuat dia bisa melakukan apapun!

Apa alasan Anda untuk terjun dalam bidang ini?

Honestly awalnya aku tidak terpikirkan untuk terjun ke dunia makeup, karena tadinya aku bekerja full time sebagai digital marketing specialist di perusahaan FMCG. Tapi pada dasarnya aku memang orang yang suka beraktivitas, jadi aku sempet mencoba beberapa hal lain sebelum makeup. Misalnya saja menggambar dan bermain musik, tapi ternyata makeup-lah yang lebih aku sukai dan ingin aku tekuni lebih dalam. Rasanya happy banget bisa menjadi bagian dari hari istimewa para klien-klien aku. Saat itulah aku putuskan untuk menjadi full time makeup artist.

Bagaimana awal bergabung dengan team Marlene Hariman Management?

Sejujurnya aku juga tidak pernah menyangka! Senang banget bisa bergabung dengan Marlene Hariman Management! Setelah beberapa kali apply, akhirnya aku berjodoh di tahun 2023. Aku berharap ini bisa menjadi langkah yang lebih baik untuk karir aku selanjutnya (Amiiin).

Bagaimana signature style yang ditawarkan Tisya?

Menurutku, style makeup aku ini bisa dibilang terinspirasi dari modern makeup look. Namun riasan ini tetap tidak meninggalkan ciri khas makeup tradisional, supaya bisa sesuai dengan attire tradisional maupun modern.

Bagaimana Anda mewujudkan permintaan klien yang challenging?

Prioritasku tentunya klien merasa puas dan percaya diri dengan hasil makeup ku. Sebisa mungkin, aku akan berusaha untuk menyesuaikan permintaan klien. Namun sebagai MUA profesional, aku juga akan memberikan saran yang menurutku terbaik. Kita bisa diskusikan supaya bisa mencapai hasil akhir yang sempurna.

Make up engagement atau wedding apa yang paling berkesan untuk Anda?

Sebenarnya yang paling berkesan buatku itu makeup yang aku kerjakan pada masa pandemi. Pada masa itu, kebanyakan pengantinku menyelenggarakan pernikahan secara sederhana, misalnya attire lebih simpel, acaranya juga lebih intimate, namun ternyata semua pengantin pasti akan terlihat paling cantik di hari bahagianya. Yang membuat cantik itu ternyata tidak hanya hal-hal pendukungnya saja, melainkan aura kebahagiaan mereka sendiri.

Apa saja yang menjadi inspirasi Anda dalam merias seorang klien?

Aku mendapatkan inspirasi overall dari wedding theme para klien, bisa dari attire, venue, dan masih banyak hal lainnya. Aku juga tentu harus menyesuaikan look makeup sesuai best feature klien.

Apa tip Anda untuk para bride-to-be yang sedang mempersiapkan atau memilih make up yang sempurna untuk pernikahannya?

Aku yakin sebenarnya tip seperti ini sudah banyak di-spill sama teman-teman MUA, yaitu fokus merawat kulit sambil menentukan mood makeup. Kemudian memilih MUA yang sesuai dengan style yang kamu inginkan. Tapi buatku yang paling penting adalah saat hari-H nanti, usahakan untuk rileks ya, karena bagaimanapun juga kamu sudah melakukan yang terbaik untuk merencanakan pernikahan impianmu ini. Jangan sampai hal-hal kecil di luar rencana malah bikin mood kamu rusak seharian. Jadi pasang senyum tercantik kamu, dan nikmati hari terbaikmu ya!

Get Exclusive Access!
Sign up for our newsletter to get the updates